Senin, 19 Juni 2023

KONSEP DASAR IPA (MACAM-MACAM ADAPTASI BESERTA CONTOH)

Sumber: Google


Semua makhluk hidup pernah mengalami adaptasi. Dalam pembahasan kali ini akan di bahas apa saja macam-macam dari adaptasi dan bagaimana contohnya. Berikut macam-macam adaptasi beserta contohnya:

1. Adaptasi morfologi yaitu penyesuaian bentuk tubuh makhluk hidup terhadap lingkungan tempat tinggalnya.
  • Kaktus menggunakan batangnya sebagai penyimpan cadangan makanan yang berupa air.
  • Bunglon beradaptasi dengan cara kamuflase, yaitu berubahnya warna kulit menyerupai lingkungan yang ada disekitarnya.
  • Kulit manusia akan menghitam jika berada di tempat panas.
2. Adaptasi fisiologi adalah bentuk penyesuaian makhluk hidup terhadap lingkungan melalui fungsi organ atau alat-alat tubuh  dengan tujuan bertahan hidup.

  • Laba-laba menggunakan beberapa kelenjar yang salah satunya kelenjar ampulla mayor dari dalam perutnya untuk menghasilkan protein yang akan dugunakan untuk membuat jarring laba-laba.
  • Manusia mengeluarkan keringat untuk membantu mengatur suhu tubuh serta membuang zat sisa.
  • Mekanisme CAM (Crassulacean Acid Metabolism) yaitu kemampuan menyimpan karbon dioksida pada malam hari dan digunakan hanya pada siang hari untuk fotosintesis yang terjadi pada tanaman kaktus.
3. Adaptasi perilaku atau tingkah laku yaitu penyesuaian makhluk hidup dalam bentuk respons atau rangsangan terhadap lingkungannya guna dapat bertahan hidup.
  • Cumi-cumi akan melindungi diri dari musuhnya dengan mengeluarkan tinta berwarna hitam dari tubuhnya.
  • Tumbuhan putri malu akan menguncupkan daunnya jika disentuh.
  • Manusia akan menutup matanya ketika kemasukan debu atau benda asing lainnya.
Berikut penjelasan terkait materi adaptasi bisa dilihat pada video youtube dibawah ini.

Sumber: Youtube

Referensi:
a. kompas.com. (2022). 3 Jenis Adaptasi Hewan Beserta Contohnya. Diakses 10 Janurari 2023, https://www.kompas.com/skola/read/2022/09/01/120000369/3-jenis-adaptasi-hewan-beserta-contohnya
b. K, Hanafi. (2022). 3 Adaptasi Makhluk Hidup dan Contohnya: Morfologi, Fisiologi, dan Tingkah Laku. Diakses 10 Januari 2023, https://www.orami.co.id/magazine/adaptasi-makhluk-hidup

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PERBEDAAN TEORI PIAGET, BRUNER, DAN VYGOTSKY

Berikut perbedaan teori piaget, bruner, dan vygotsky dalam mata kuliah pembelajaran ipa sd.   https://www.canva.com/design/DAFxr3U_I4o/jY4Ta...